Aksi Menentang Kebijakan Pemerintah di DPRD NTB Ricuh

Aksi Menentang Kebijakan Pemerintah di DPRD NTB Ricuh

Mataram – Ratusan masa aksi dari berbagai aliansi dan mahasiswa melakukan aksi di Gedung DPRD NTB. Mereka memprotes sejumlah kebijakan pemerintah, yang dianggap menyengsarakan rakyat. Masa aksi menuntut pemerintah menurunkan harga BBM, menurunkan PPn, menstabilkan harga kebutuhan pokok, pengesahan RUU TPKS, menghentikan pencabutan subsidi publik, serta evaluasi total kinerja seluruh menteri kabinet Jokowi-Ma’ruf.
Aksi ini diwarnai kericuhan dan pembakaran baliho. Masa aksi juga sempat mendobrak kantor wakil rakyat tersebut. Aksi ini mendapat pengawalan ketat aparat kepolisian. Dari kantor DPRD NTB, massa aksi kemudian bergerak menuju kantor gubernur Nusa Tenggara Barat.(ris/mtr)

CATEGORIES
TAGS

COMMENTS

Wordpress (0)
Disqus ( )