Berita Baik, Pasien Sembuh Covid-19 di NTB Capai 150 Orang

Berita Baik, Pasien Sembuh Covid-19 di NTB Capai 150 Orang

Mataram- Update jumlah kasus virus corona di Provinsi Nusa Tenggara Barat hari ini, Rabu 13 Mei 2020 membawa sebuah berita baik. Jumlah pasien yang dinyatakan sembuh dari Covid-19 tercatat lebih tinggi dari jumlah kasus baru pasien positif .

Gugus Tugas Provinsi NTB mengumumkan, sebanyak 150 orang pasien virus corona di NTB dinyatakan sembuh . Dari angka tersebut, terdapat penambahan sebanyak 24 orang yang dinyatakan sembuh hari ini.

Selain tambahan 24 pasien sembuh, di hari yang sama, Gugus Tugas Provinsi NTB juga merilis penambahan 6 (enam) kasus baru pasien positif. Maka total jumlah pasien positif Covid-19 di Nusa Tenggara Barat hingga hari ini ( 13/5/2020) sebanyak 350 orang.

Sekretaris Daerah Provinsi NTB selaku Ketua Pelaksana Harian Gugus Tugas Lalu Gita Ariadi mengatakan meski angka kesembuhan tinggi, masyarakat diajak untuk tetap harus waspada karena temuan kasus positif baru masih terjadi meskipun trendnya cenderung menurun. Oleh karenanya kita semua tidak boleh lengah.

“ Mari kita semua tetap disiplin mengikuti seluruh anjuran dan himbauan pemerintah, termasuk menerapkan instruksi Gubernur NTB tentang kewajiban menggunakan masker untuk semua aktivitas masyarakat di luar rumah,” kata Lalu Gita Aridi.

Lalu Gita Ariadi menjabarkan , penambahan 24 pasien sembuh ini 11 ( sebelas) orang berasal dari Kabupaten Lombok Utara, 7 ( tujuh) orang berasal dari Kabupaten Lombok Tengah, 4 ( empat ) orang dari Kota Mataram, dan 2 ( dua) orang dari Kabupaten Bima. Sedangkan untuk 6 ( enam) penambahan kasus baru pasien positif 4 ( empat ) pasien asal Kota Mataram serta masing-masing 1 ( satu ) pasien asal Kabupaten Sumbawa dan Kabupaten Sumbawa Barat.

“ Dengan adanya tambahan 6 (enam) kasus baru terkonfirmasi positif, 24 tambahan sembuh baru, dan tidak ada kematian baru, maka jumlah pasien positif Covid-19 di Provinsi NTB sampai hari ini (13/5/2020) sebanyak 350 orang, dengan perincian 150 orang sudah sembuh, 7 (tujuh) meninggal dunia, serta 193 orang masih positif dan dalam keadaan baik, “ terangnya.

Lalu Gita Ariadi juga kembali menghimbau masyarakat terus memberikan dukungan kepada setiap warga yang dinyatakan positif corona. Masyarakat diminta untuk tidak perlu panik dan takut berlebihan, apalagi mengucilkan mereka yang dinyatakan positif Covid-19 karena hal yang perlu di ketahui bersama bahwa penularan Covid-19 terjadi hanya melalui droplet dan kontak erat dengan orang terkonfirmasi positif.

“ jika ada warga dan tetangga kita yang dinyatakan positif Covid-19 agar tidak perlu panik dan takut berlebihan, apalagi bersikap mengucilkan mereka, mari kita berikan dukungan secara moril untuk kesembuah mereka,” pungkasnya.(irhm/mtr)

CATEGORIES
TAGS

COMMENTS

Wordpress (0)
Disqus ( )