Pawai Lampion Meriahkan Malam Lebaran 1443 H

Pawai Lampion Meriahkan Malam Lebaran 1443 H

Loteng – Gema takbir dan tahmid kembali berkumandang dari masjid dan musalla yang ada di desa Kopang Rembiga Kecamatan Kopang Kabupaten Lombok Tengah.
Suka cita menyambut hari raya Idul fitri 1443 hijriah juga dimeriahkan dengan pawai lampion dan takbiran yang dilaksanakan di desa setempat.
Para peserta dari warga dan kelompok perwakilan dusun antusias mengikuti kegiatan yang dimulai dari Water Park Longtun dan finish di Masjid Raya Kopang. Tampak kreasi lampion dari bambu dan kayu dihias dengan lampu kelap-kelip.
Camat Kopang, Lalu khalik mengapresiasi semangat dari warganya dalam menyambut hari raya Idul fitri 1443 hijriah yang tahun sebelumnya ditiadakan karena pandemi covid-19.
“Ini luar biasa antusiasme masyarakat, semoga bisa berjalan dengan aman dan lancar. Kita semua dari semua pihak Babinsa dan unsur terkait lainnya kita sama-sama menjaga keamanan dalam syiar Islam ini,” harap Khalik.
Peserta lampion dan takbiran diikuti oleh 14 peserta dari perwakilan Dusun. Pihak panitia memberikan hadiah berupa uang pembinaan bagi peserta lampion terbaik. Selain lomba pawai lampion, peserta juga mengikuti lomba kreasi takbiran dan bedug. Sementara itu, kondisi lalu lintas di sepanjang Jalan Raya Kopang terpantau padat merayap. Selain dipadati para pemudik, ribuan warga yang antusias menyaksikan pawai lampion dan takbiran sempat mengakibatkan kemacetan.(ddy/ltg)

CATEGORIES
TAGS

COMMENTS

Wordpress (0)
Disqus ( )