Praka Anumerta Dedi Dikuburkan di Pelambik Praya

Praka Anumerta Dedi Dikuburkan di Pelambik Praya

Praya, – Kapolres Lombok Tengah AKBP Esty Setyo Nugroho, S.I.K ikut sambut jenazah Praka anumerta Dedi Hamdani prajurit TNI AD, yang tiba di Bandara Lombok International Airport (LIA). Minggu (24/1/21).

Jenazah Praka Dedi prajurit TNI-AD yang gugur dalam baku tembak Kelompok Kriminal Bersenjata (KKB), saat bertugas di Kodim 1702/Jaya Wijaya Timika Papua tiba dibandara sekitar pukul 15.20 wita menggunakan Pesawat Batik ID- 6658.

Kapolres Lombok Tengah AKBP Esty Setyo Nugroho, S.I.K mengatakan, Kedatangan jenazah disambut dengan upacara resmi militer oleh jajaran TNI dari Korem 162/Wira Bhakti Dan Kodim 1620 Lombok Tengah.

“Usai upacara penyambutan, kemudian jenazah langsung dibawa menuju rumah duka di Dusun Bagek Dewe Desa Pelambik, Praya Barat Daya,” kata Esty.

Untuk kegiatan upacara pemakaman secara militer nanti, pihaknya sudah menugaskan personelnya untuk mengikuti kegiatan tersebut sebagai wujud soliditas dan kekompakan antara anggota Polri dengan TNI, serta empati dari pihak kepolisian Polres Lombok Tengah.

“Kita juga sudah menujuk perwakilan personel untuk mengikuti upacara pemakaman jenazah, dalam hal ini yaitu personnel Polsek Praya Barat Daya,” terangnya.

Kapolres juga menyampaikan, turut berduka cita yang sedalam dalamnya, atas gugurnya Praka anumerta Dedi Hamdani prajurit TNI AD saat sedang melaksanakan tugas mulia. Semoga almarhum diampuni dan diterima amal nya serta ditempatkan disisi Allah Subahanahu Wata Ala, sebagai pahlawan pembela tanah air.

“Semoga Almarhum mendapat tempat dan diterima di SisiNYa sesuai dengan amal ibadahnya, serta keluarga yang ditinggalkan diberikan ketabahan amin,” kata Kapolres sambil berdoa, usai melaksanakan kegiatan penyambutan di Bandara.

CATEGORIES

COMMENTS

Wordpress (0)
Disqus ( )